MAB News

Home»Essay Lepas»Masih Yakin Ilmu Mendalam lebih Penting?

Masih Yakin Ilmu Mendalam lebih Penting?

Oleh Siti Awaliyatul Fajriyah, Arsitektur 2012, Pondokan MAB

Selama ini saya merasa, bahwa ilmu mendalam lebih penting dari ilmu yang meluas. Namun saya rasa anggapan ini terlalu egois bagi seorang manusia yang sebenarnya jauh dari kata “mengetahui”. Saya semakin yakin bahwa anggapan itu salah setelah mendengarkan sebuah  posting di soundcloud.com milik akun atas nama Sabda PS yang berjudul Three Kinds of Knowledge.

Setiap manusia yang ingin berkembang, wajib memiliki 3 pengetahuan yang ketiganya harus berimbang. Ketiga pengetahuan tersebut adalah pengetahuan dasar, pengetahuan istimewa dan pengetahuan menyeluruh. Tidak ada yang lebih penting dari ketiga jenis pengetahuan tersebut karena semuanya sama penting.

Pengetahuan dasar harus dikuasai terlebih dahulu oleh seseorang sebelum orang tersebut mampu menguasai pengetahuan yang lainnya. Pengetahuan dasar yang pertama ialah matematika, tetapi bukan matematika yang kita anggap dalam kehidupan sehari-hari. Memang betul hitung-hitungan sederhana sangat diperlukan untuk sekedar menghitung berapa rupiah yang harus kita bayar untuk membeli 5 bungkus permen. Namun lebih jauh dari itu. Dalam matematika, kita mempelajari struktur dan logika pemikiran yang konsisten dan terintegrasi sehingga kita terbiasa berpikir runut. Dengan begitu kita tidak mudah terombang-ambing dalam alam pikiran kita sendiri.

Pengetahuan dasar yang kedua ialah logika. Dengan kemampuan logika yang baik, kita dapat memahami hubungan antara satu kasus dengan kasus lainnya secara jernih, karena ketika kita salah memahami hubungan antarkasus dengan baik, solusi yang dihasilkanpun memiliki kemungkinan tidak tepat yang cukup besar. Logika ini akan membantu kita dalam mengurai masalah-masalah rumit menjadi simpul-simpul sederhana.

Pengetahuan dasar selanjutnya ialah pengetahuan bahasa atau verbal. Hal ini akan membantu kita berkomunikasi dengan orang lain, menyampaikan pemikiran dengan bahasa yang lebih terstruktur dan kosakata yang luas. Informasi-informasi akan ditransmisikan dengan cepat dan tepat jika kita menggunakan teknik komunikasi yang tepat pula. Dengan begitu kita tidak akan terkendala dalam masalah teknis penyampaian.

Salah satu pengetahuan dasar yang terpenting adalah kemampuan untuk mengembangkan diri. Dengan mengetahui cara-cara pengembangan diri apa yang cocok dengan kita, kita akan mengetahui taktik yang tepat agar tidak bosan dalam sebuah pekerjaan. Selain itu kita juga akan bekerja dengan efektif jika kita sudah mengetahui betul seperti apa cara kerja yang cocok untuk kita.

Setelah pengetahuan dasar kita kuasai, kita harus memiliki pengetahuan istimewa atau mendalam. Pengetahuan istimewa ini sangat berguna saat kita terjun ke masyarakat karena setiap manusia diciptakan untuk mengisi setiap slot kontribusi yang berbeda-beda di masyarakat. Pengetahuan istimewa ini juga memiliki kemungkinan untuk menjadi sumber pendapatan finansial kita, tergantung kita mengarahkannya kesana atau tidak. Hal ini yang akan membuat kita menjadi seseorang yang unik dan dibutuhkan. Tanpa keistimewaan, kita tidak dapat mengaktualisasikan diri kita sebagaimana yang dikemukakan dalam Teori Maslow, bahwa aktualisasi diri adalah tingkatan tertinggi dalam pencapaian hidup manusia.

Pengetahuan terakhir yang perlu kita miliki ialah pengetahuan menyeluruh mengenai kehidupan. Kita dituntut untuk memahami kehidupan dari berbagai aspek, bukan berarti hanya mengetahui kulitnya saja, justru kita mengetahui esensi-esensi dari setiap aspek. Jika pengetahuan istimewa menuntut kita untuk memahami sesuatu secara mendetail, pengetahuan menyeluruh menuntut kita untuk memahami sesuatu dasarnya saja.

Jadi ketika kita membaca koran, misalnya, kita cenderung membaca artikel yang menarik atau yang berkaitan dengan bidang kita saja. Hal tersebut justru membuat kita seperti memakai kacamata kuda dan membuat kita buta akan bidang-bidang lain. Padahal kita tahu, bidang-bidang kehidupan tidak dapat berdiri sendiri. Atau jika kita membaca seluruh informasi di koran itu, informasi yang diberikan kita tangkap secara terpisah-pisah, bukan? Pengetahuan menyeluruh akan membantu kita memaknai kehidupan secara utuh karena dengannya kita mampu menyintesis informasi-informasi yang kita peroleh sehingga kita mampu menentukan langkah dan opini kita mengenai sebuah isu.

—–

Penulis : Siti Awaliyatul Fajriyah, Mahasiswi jurusan Arsitektur angkatan 2012. Awa, panggilan akrabnya adalah mahasiswa yang aktif dan senang terlibat dalam gerakan kepemudaan dan masyarakat. Saat ini ia dipercaya sebagai ketua E-CORP FTUI, sebuah ukm tingkat fakultas berupa koperasi mahasiswa. Tulisan ini adalah salah satu hasil pemikirannya saat mengikuti pelatihan K2N UI tahun 2015 ini. Ia memiliki keinginan kuat untuk tergabung dalam program K2N tahun ini sebagai salah satu wujud pengabdiannya bagi masyarakat di Siak, Riau.

Post Tags - , , ,

Written by

A Passionate Environmental Leaders concern on education styrofoam and waste issues, an NGO enthusiastic, a social worker who commit happily in voluntary works, A Design Thinker and Adviser for youth movement. Find me more at www.bamsutris.com