MAB News

Home»Beasiswa MAB»Tingkatkan Prestasi Mahasiswa, Yayasan Mata Air Biru (MAB) Salurkan Beasiswa Prestasi Senilai Rp 70 Juta.

Tingkatkan Prestasi Mahasiswa, Yayasan Mata Air Biru (MAB) Salurkan Beasiswa Prestasi Senilai Rp 70 Juta.

Beasiswa untuk calon sarjana teknik

Tingkatkan Prestasi Mahasiswa, Yayasan Mata Air Biru (MAB) kembali menyalurkan Dana Beasiswa Prestasi MAB periode semester genap TA 2016/2017 untuk membantu peningkatan prestasi mahasiswa FTUI sebesar Rp 70 Juta. Beasiswa ini disalurkan kepada 14 (empat belas) mahasiswa FTUI angkatan 2013 hingga 2015 penerima Beasiswa Prestasi MAB.

Beasiswa Prestasi MAB diharapkan dapat membantu dan menunjang kebutuhan bagi mahasiswa berprestasi yang membutuhkan untuk terus meningkatkan prestasinya dalam aktivitas perkuliahan. Setiap semesternya, para penerima Beasiswa Prestasi MAB diwajibkan untuk mengumpulkan laporan perkembangan akademik berdasarkan hasil belajar selama satu semester untuk di evaluasi sebagai penerima beasiswa prestasi.

Berdasarkan hasil evaluasi belajar pada semester gasal TA 2015/2016, rata-rata perolehan Indeks Prestasi (IP) di semester gasal yaitu 3,72 untuk angkatan 2013, 3,57 untuk angkatan 2014 dan 3,3 untuk angkatan 2015. Perolehan IP tertinggi penerima beasiswa prestasi masing-masing batch yaitu untuk angkatan 2013 oleh Jeremia Jan Chandra P. (Teknik Kimia) dengan perolehan IP 3,77, untuk angkatan 2014 oleh Riska Amalia (Teknologi Bioproses) dengan perolehan IP dan untuk angkatan 2015 oleh M. Sofwan Rizky dengan perolehan IP 3,96.

Beasiswa Prestasi MABDi samping prestasi akademik, para penerima beasiswa prestasi MAB juga aktif terlibat dalam kegiatan non-akademik pengembangan diri di kampus yang terdiri dari organisasi kemahasiswaan, club peminatan departemen, kepanitiaan dan lomba/kompetisi yang sesuai dengan minat maupun core competence mereka. Prestasi lainnya yaitu Liska Kristin Banjarnahor yang mengikuti pertukaran pelajar di Tokyo Institute of Technology selama satu semester.

Beasiswa Prestasi MAB merupakan kerjasama Yayasan MAB dengan CSR perusahaan seperti Lintasarta dan PGN, serta donatur individu dari alumni FTUI yang berkomitmen untuk membiayai mahasiswa FTUI berprestasi dan membutuhkan hingga menjadi sarjana Teknik UI. Yayasan MAB mengucapkan terima kasih untuk para donatur Beasiswa Prestasi MAB. Semoga kebaikan para donatur dalam beasiswa prestasi ini memberikan kebermanfaatan bagi pendidikan anak bangsa. Bagi para penerima Beasiswa Prestasi, semoga bisa terus meningkatkan prestasi! Semangat Berprestasi dan Berkarya! (BS)

Written by

A Passionate Environmental Leaders concern on education styrofoam and waste issues, an NGO enthusiastic, a social worker who commit happily in voluntary works, A Design Thinker and Adviser for youth movement. Find me more at www.bamsutris.com